PURWANTO : TUMBUHKAN KESADARAN KOLEKTIF MELAKSANAKAN SELURUH KEBIJAKAN

Senin, 28 Mar 2022 | 09:40:55 WIB - Oleh Nurdin Cahyadi | Dibaca 931


PURWANTO : TUMBUHKAN KESADARAN KOLEKTIF MELAKSANAKAN SELURUH KEBIJAKAN
   


disdik.purwakartakab.go.id--Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Purwakarta, H. Purwanto memimpin apel pagi rutin, di halaman kantor Disdik, Senin (28/3)

Dalam amanatnya, Kadisdik H. Purwanto menyampaikan bahwa saat ini situasi pandemi berangsur membaik, sehingga kegiatan belajar Mengajar (KBM) bisa dilaksanakan 100%. Begitupun, pelayanan publik di kantor dapat berjalan normal kembali.

Namun demikian, Kadisdik tetap menghimbau agar seluruh pegawai di lingkungan Dinas Pendidikan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat dan mengikuti segala aturan yang diterapkan oleh pemerintah.

Tak luput, ia mengingatkan kepada para pengawas dan korwil yang hadir agar bekerja maksimal dalam pengawasan implementasi kebijakan Dinas Pendidikan yang telah digulirkan.

"kita gas jangan pernah kendor dalam melaksanakan setiap kebijakan. Saya minta seluruh pengawas dan korwil, tolong dibina dan dikendalikan seluruh sekolah dalam melaksanakan kebijakan Dinas Pendidikan, karena kita adalah pelaksana tugas dari Kementrian Pendidikan dan juga Pemerintah daerah Kabupaetn Purwakarta," katanya.

Lebih lanjut, kesadaram terhadap kebijakan itu harus tumbuh dengan sendirinya.

"guru-guru dan Kepala Sekolah mesti sadar dalam melaksanakan kebijakan Dinas Pendidikan. Sehingga, idealnya tidak perlu diawasi. Saya akan datang sewaktu-waktu tanpa pemberitauan untuk mengecek sekolah-sekolah bapak dan Ibu semua," tegasnya. 

Sekalian, di kesempatan yang sama Kadisdik juga menyinggung peran aktif penilik dalam perkembangan anak usia sekolah yang belum mendapatkan layanan pendidikan. 

“saya minta penilik berkeliling mencari yang belum bersekolah. Jika ditemukan anak putus sekolah atau tidak bersekolah maka tugas penilik agar anak tersebut bisa mendapatkan layanan pendidikan di PKBM (Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat) terdekat," begitu tukasnya (NC/Wid)



Kamis, 24 Mar 2022, 09:40:55 WIB Oleh : Nurdin Cahyadi 1068 View
LPMP Jawa Barat dan Disdik Purwakarta selenggarakan bimtek akun belajar id
Rabu, 23 Mar 2022, 09:40:55 WIB Oleh : Nurdin Cahyadi 1159 View
SEKOLAH EKOLOGI SMPN 10 Purwakarta PANEN RAYA PADI : PEMBIASAN IMPLEMENTASI 7 POE ATIKAN ISTIMEWA
Rabu, 23 Mar 2022, 09:40:55 WIB Oleh : Nurdin Cahyadi 1233 View
KEPSEK SMPN 2 PASAWAHAN ULAS KONSEP & FILOSOFI TAMAN PEMBAHARUAN

Tuliskan Komentar
INSTAGRAM TIMELINE