Pekan Minat dan Bakat Siswa Kabupaten Purwakarta Tahun 2024 Resmi Ditutup

Jumat, 07 Jun 2024 | 16:59:34 WIB - Oleh Mira Habibah | Dibaca 401


Pekan Minat dan Bakat Siswa Kabupaten Purwakarta Tahun 2024 Resmi Ditutup
   

Purwakarta, (097/06/2024) – Kegiatan Pembinaan Minat dan Bakat Siswa Tingkat Kabupaten Purwakarta Tahun 2024 resmi ditutup oleh Sekretaris Dinas Pendidikan (Disdik) Purwakarta, Sadiyah, M.Pd pada hari Jum’at, 7 Mei 2024 di Lapangan Upacara Disdik. Pembinaan Minat dan Bakat Siswa merupakan gabunga dari kegiatan FLS2N, O2SN, OSN, GSI dan Pentas PAI.

Acara dimulai dengan olahraga senam bersama yang diikuti oleh pejabat dan staf Disdik, kepala sekolah, pengawas dan 168 peserta didik yang terpilih sebagai pemenang.

Sekdisdik dalam sambutannya mengatakan bahwa peserta didik yang juara adalah mereka yang berproses dalam jangka waktu yang panjang dan tidak mudah. Mereka berjuang demi meraih prestasi dari lomba di Tingkat gugus yang dilaksanakan bulan februari lalu hingga Tingkat propinsi.

“Mereka adalah anak-anak yang kuat dan tangguh serta mempunyai mimpi untuk meraih prestasi yang lebih tinggi agar bisa membawa nama baik sekolah, dirinya maupun daerahnya” ucap Sekdisdik.

Sekdisdik juga meminta agar orang tua terutama dan pihak sekolah terus membantu membangun fisik peserta didik agar sehat dan berprestasi dengan memperhatikan gizi makananya, sehat jiwanya dan lingkungannya agar sehat. Dengan terus meraih prestasi ke jenjang yang lebih tinggi baik di Tingkat propinsi maupun nasional, maka akan mendapatkan banyak kemudahan seperti bisa masuk sekolah manapun dan mendapat beasiswa. Karenanya Sekdisdik berharap agar peserta didik di Purwakarta terus mengasah kemampuannya sesuai minat dan bakatnya.

Untuk peraih juara 1, 2 dan 3 setiap cabang lomba mendapatkan tropi dan uang pembinaan. Juara 1 tiap lomba akan mewakili Kabupaten Purwakarta di Tingkat nasional. Tentunya kita  berharap peserta didik dari Kabupaten Purwakarta bisa meraih prestasi ditingkat yang lebih tinggi lagi.

Selamat untuk para pemenang. (MH/Ari/Red.)



Rabu, 05 Jun 2024, 16:59:34 WIB Oleh : Mira Habibah 406 View
Perayaan Pembelajaran LEANS Disdik Purwakarta dan UID Tahun 2024 Resmi Gelar
Senin, 03 Jun 2024, 16:59:34 WIB Oleh : Mira Habibah 447 View
992 Guru dan 7 Tenaga Teknis P3K Disdik Purwakarta Formasi Tahun 2023 Resmi Dilantik
Sabtu, 01 Jun 2024, 16:59:34 WIB Oleh : Mira Habibah 401 View
IPB Undang Kadisdik Paparkan TdBA di Festival Grakoman

Tuliskan Komentar
INSTAGRAM TIMELINE