Meriahkan Hari Jadi Purwakarta, PGRI Pasawahan Gelar Bazaar TdBA

Jumat, 29 Jul 2022 | 11:43:12 WIB - Oleh Nurdin Cahyadi | Dibaca 1556


Meriahkan Hari Jadi Purwakarta, PGRI Pasawahan Gelar Bazaar TdBA
   

disdik.purwakartakab.go.id--Dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Purwakarta ke-54, PGRI Cabang Kecamatan Pasawahan melalui Bidang Pemberdayaan Perempuan menggelar kegiatan Bazar dan Pameran Produk Tatanen di Bale Atikan,  Kamis (27/07), di halaman SDN Sawahkulon - Pasawahan.

Kegiatan yang mengusung tema “Pemberdayaan Perempuan dalam Implementasi Pendidikan Karakter Melalui Kreatifitas Ekonomi Berbasis TdBA” ini merupakan kolaborasi kreatif dan produktif antara guru-guru di sekolah dengan siswa dan orang tua siswa. Sekitar 30 stand dari sekolah jenjang SD dan SMP di wilayah kecamatan Pasawahan menggelar beragam jenis makanan, minuman dan kerajinan tangan yang diproduksi  dari hasil program tatanen di bale atikan.

Bentuk kreatifitas yang disajikan bukan hanya nampak dalam hasil olahan saja, tapi juga dalam penataan, pengemasan hingga penamaan produk. Beberapa nama produk olahan seperti: leupeut peucang, talam Afrika, getuk keju, galendo dan nasi jeruk cukup menarik dan bikin penasaran.

Ketua PGRI Kabupaten Purwakarta, H. Purwanto berkesempatan hadir langsung sekaligus membuka kegiatan. Ia mengunjungi seluruh stand peserta pameran. 

Di kesempatan sambutan, ia menyatakan apresiasinya kepada pihak penyelenggara kegiatan. Ia berharap, ke depan, bidang pemberdayaan perempuan PGRI terus aktif berkonstribusi dalam pendampingan dan penyelenggaraan kegiatan-kegiatan yang mendukung terlaksanakanya tri sentra pendidikan. 

“Kolaborasi yang dibangun dengan baik oleh sekolah bersama orang tua dan masyarakat akan sangat mendukung keberhasilan proses pendidikan," ungkapnya.

Sementara itu, ketua bidang pemberdayaan perempuan PGRI Kabupaten Purwakarta, Tuti Herawati, kepada tim redaksi menyatakan bahwa ia sangat bersyukur dan sangat mengapresiasi upaya perempuan PGRI cabang Pasawahan dalam menguatkan peran TdBA di sekolah. 

"TdBa yang identik dengan bertani tidak hanya berorientasi produksi tapi juga menjadi rekreasi yang dinikmati. Dan inilah suasana belajar yang kita terapkan hari ini," begitu ujarnya. (NC/Wid)



Kamis, 28 Jul 2022, 11:43:12 WIB Oleh : Nurdin Cahyadi 739 View
PATUT BANGGA, PURWAKARTA DINOBATKAN KABUPATEN LAYAK ANAK BERTURUT-TURUT
Rabu, 27 Jul 2022, 11:43:12 WIB Oleh : Nurdin Cahyadi 1130 View
Dimulai Hari Ini, FLS2N Jenjang SD Se-Purwakarta Dilombakan
Selasa, 26 Jul 2022, 11:43:12 WIB Oleh : Nurdin Cahyadi 864 View
GELAR FLS2N DARING, DISDIK PURWAKARTA TARGETKAN SISWA BERJAYA HINGGA TINGKAT NASIONAL

Tuliskan Komentar
INSTAGRAM TIMELINE