KADISDIK INGATKAN PELAJAR SOAL DAMPAK MEDIA SOSIAL

Kamis, 13 Des 2018 | 00:18:24 WIB - Oleh Nurdin Cahyadi | Dibaca 3596


KADISDIK INGATKAN PELAJAR SOAL DAMPAK MEDIA SOSIAL
   

disdik.purwakartakab.go.id – Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Purwakarta, H. Purwanto mengingatkan pelajar soal dampak media sosial. Menurutnya, para pelajar harus mampu mengontrol penggunaan media sosial dalam kehidupan keseharian.

Pernyataan tersebut disampaikan beliau di sela perhelatan “Presentation Art & Sosiality (Pansos) Festival 2018”, di lingkungan SMPN 7 Purwakarta, Selasa (30/10) kemarin.

“bahwa di era digitalisasi hari ini kita harus bisa mengontrol diri agar peka terhadap perkembangan realitas sosial, kita jangan disibukan dengan bermain WhatsApp, Facebook, Twitter, Instagram dan jejaring media social lainnya sehingga lupa akan kewajiban kita sebagai pelajar”, pesannya.

Kadisdik Purwanto tidak luput menghimbau Kepala Sekolah dan jajaran Guru SMPN 7 Purwakarta agar senantiasa memberikan pemahaman dan bimbingan terhadap para pelajar terkait penggunaan media sosial.

“Kepala sekolah dan para guru berkewajiban perlu memberikan bimbingan dan pemahaman terkait penggunaan media social agar tidak keluar dari norma etika sosial. Jangan sampai anak-anak kita menjadi korban media sosial. Yang terpenting yang harus dilakukan oleh sekolah ialah literasi digital, literasi media social. Kemajuan teknologi harus mampu meningkatkan potensi para siswa,” serunya.

Di kesempatan itu, Kadisdik Purwanto diberikan suguhan pertunjukan teater oleh para pelajar SMPN 7 Purwakarta. Hal tersebut sangat diapresiasi beliau, sebab secara pribadi dirinya pun adalah penggerak seni teater yang dibuktikannya dengan mendirikan sanggar bernama “Banyu Resmi”.

“Saya tadi melihat pertunjukan teater pelajar disini. Pesan dari teater itu dalam rangka Hari Sumpah Pemuda, mengingatkan kepada kita semua, baik dilingkungan sekolah, Guru, Kepala Sekolah jangan sampai terlena tertidur sehingga melupakan makna dari hari sumpah pemuda itu sendiri,” pungkasnya. (NC/Red)



Rabu, 31 Okt 2018, 00:18:24 WIB Oleh : Nurdin Cahyadi 3849 View
PELAJAR SMPN 7 PURWAKARTA GELAR PANSOS FESTIVAL 2018
Senin, 22 Okt 2018, 00:18:24 WIB Oleh : Nurdin Cahyadi 4974 View
PELAJAR SMPN 2 BUNGURSARI ANTUSIAS JALANI KEGIATAN JUMAAH NYUCIKEUN DIRI
Senin, 17 Sep 2018, 00:18:24 WIB Oleh : Nurdin Cahyadi 2980 View
KADISDIK APRESIASI KEGIATAN KEMAH CERIA PRAMUKA PURWAKARTA

Tuliskan Komentar
INSTAGRAM TIMELINE