Pra Launching Tatanen di Bale Atikan

Selasa, 22 Sep 2020 | 18:09:57 WIB - Oleh Nurdin Cahyadi | Dibaca 3516


Pra Launching Tatanen di Bale Atikan
   

Disdik.purwakartakab.go.id – Jajaran manajemen SDN 1 Nagrikidul menggelar In House Training (IHT) Peningkatan kompetensi Pegawai, di Aula SMPN 1 Purwakarta, Selasa (22/9). 


Kepala Sekolah SDN 1 Nagrikidul, Syarif Hendriana, M.Pd. mengatakan, kegiatan ini diikuti oleh seluruh warga sekolah dengan menghadirkan narasumber Mochammad Irvan Efrizal (Konsultan Sekolah Ekologis) dan juga Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Purwakarta H. Purwanto. 


"Selain workshop, akan ada pula sesi launching Program Tatanen di Bale Atikan dilingkungan SDN  1 Nagrikidul. Kami sangat senang, karena peluncuran program luar biasa ini dipercayakan ke sekolah kami," katanya. 


Lebih lanjut, ia menuturkan bahwa tujuan dari kegiatan ini ialah untuk memberikan wawasan tentang pertanian kemudian menyamakan persepsi pemikiran yang selaras dengan Program Tatanen Di Bale Atikan yang diinisiasi Dinas Pendidikan Kabupaten Purwakarta. 


Di tempat yang sama, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Purwakarta H. Purwanto dalam paparannya menghimbau kepada seluruh sekolah SD, SMP Negeri maupun Swasta di lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Purwakarta untuk melaksanakan program Tatanen di Bale Atikan. 


Dia menegaskan program ini adalah Pendidikan yang bersifat aplikatif dan berbasis pada potensi lingkungan. 


"Kebun pekarangan, padi jenis tanaman sayuran lainnya itu bisa menjadi tempat belajar kita, praktek, dimulai dari benih, menyemai, kemudian mengolah tanah, memenanam, merawat hingga proses pemelihara sayuran, sampai produksi dan mengolah hasil tanamannya, kemudian nanti sampai pemasaran. Selama ini kita terjebak dalam pola pemikiran bahwa pendidikan itu kaku dan begitu-begitu saja setiap waktu. Sehingga unsur air, tanah, udara dan matahari tidak pernah menjadi ilmu. Tidak pernah menjadi pendidikan. Tidak pernah menjadi media pembelajaran (Hidden Kurikulum). Ironis. Kita belajar fotosintetis itu dalam kertas, padahal fotosintetis itu di daun, di matahari," urainya. 


Dia mengingatkan, program Tatanen di Bale Atikan akan berhasil jika segala pra-syarat pendukungnya terpenuhi. 


"Yaitu, pertama, perubahan dilakukan secara bersama dan rasa memiliki bersama seluruh warga sekolah, mempunyai kepekaan, kesadaran kolektif, seluruhnya menjadi tim dan memahami bahwa sekolah ini memiliki potensi besar. Kedua adalah Visi dan tim yang solid, semuanya harus menjadi kepemilikan bersama. Mari kita wujudkan sekolah yang mempunyai keunggulan, Keunggulan Akademisnya Bagus, penataan lingkungan penumbuhan karakter nya tumbuh sejalan dengan pembentukan karakter agar anak-anak nya mempunyai kehalusan budi, guru-guru nya mempunyai kehalusan budi sehingga nanti ada harmonis ekosistem sekolah yang baik antara manusia dengan lingkungan," serunya.


Pada akhirnya, imbuh Kadisdik Purwanto, program Tatanen di Bale Atikan ini adalah bagian dari proses pendidikan karakter untuk para siswa. 


"Kami ingin program ini dilaksanakan oleh seluruh sekolah karena ini adalah pendidikan karakter.  Seluruh lahan sekolah yang bisa ditanam akan jadi medianya dan hal itu sesungguhnya tidak susah karena kita dilahirkan dari lingkungan pertanian.


Pendidikan, mendidik anak-anak untuk mencintai lingkungannya agar tumbuh dalam dirinya itu bahwa menanam itu ialah merawat, merawat itu adalah kedisiplinan, merawat itu adalah kerjasama itulah nilai-nilai karakter. 


Anak yang memiliki karakter baik, dikasih tanggung jawab merawat pohon satu anak satu pohon wajib, kalau dia mampu merawat pohon itu disiram setiap hari mempunyai kedisiplinan, dia bisa merawat tumbuh dengan baik berarti ank itu ulet, dari satu pohon saja bisa banyak menumbuhkan karakter anak," demikian paparnya. (NC/Red)



Senin, 21 Sep 2020, 18:09:57 WIB Oleh : Nurdin Cahyadi 1076 View
APEL PAGI RUTIN, KADISDIK TEKANKAN SOAL PROGRAM TATANEN DAN PERHATIAN TERHADAP ANAK PUTUS SEKOLAH
Selasa, 15 Sep 2020, 18:09:57 WIB Oleh : Nurdin Cahyadi 1390 View
Disdik dan Dewan Pendidikan Gelar Raker Perdana
Senin, 14 Sep 2020, 18:09:57 WIB Oleh : Nurdin Cahyadi 2652 View
BUPATI PURWAKARTA RESMI LANTIK DEWAN PENDIDIKAN PERIODE 2019-2024

Tuliskan Komentar
INSTAGRAM TIMELINE