PGRI Purwakarta Terjunkan Satgas Ke Lokasi Bencana

Jumat, 05 Jan 2024 | 15:31:45 WIB - Oleh Mira Habibah | Dibaca 1845


PGRI Purwakarta Terjunkan Satgas Ke Lokasi Bencana
   

Purwakarta, (05/01/2024) – Bencana longsor akibat intensitas hujan tinggi terjadi di dua kecamatan yaitu Kecamatan Tegalwaru dan Kecamatan Sukatani pada hari Kamis, 4 Januari 2024. Akibatnya Kaki Gunung Anaga mengalami longsor hingga mengakibatkan bangunan rusak dan jalan amblas. Sementara di Kecamatan Sukatani terdapat fasilitas umum dan rumah yang terkena dampak dari bencana tersebut. Warga yang mengungsi akibat longsong sementara ditampung di SDN 2 Sukamulya.
Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Purwakarta melalui Satuan Tugas (Satgas) bersama relawan lainnya menanggapi cepat bencana tersebut dengan terjun langsung ke lokasi untuk membantu masyarakat yang terkena bencana tersebut.  

Menurut Ketua Satgas PGRI Kab. Purwakarta Febriani Kusuma, S.Pd , PGRI Kab. Purwakarta menurunkan tim satgas yang berasal dari wilayah yang berdekatan dengan lokasi bencana seperti Satgas PGRI Sektor Plered, Satgas PGRI Sektor Sukatani, Satgas PGRI Sektor darangdan dan Satgas PGRI Sektor Tegalwaru.

Semua tim Satgas hingga berita ini ditayangkan masih terus bergerak mendampingi dan menyalurkan bantuan dari pemerintah. Kegiatan ini sebagai bagian dari bentuk kepedulian, aksi sosial, wujud mengabdi untuk Masyarakat dan berbakti untuk negeri. (MH/FK/Red.)



Jumat, 05 Jan 2024, 15:31:45 WIB Oleh : Mira Habibah 306 View
Webinar Paud Holistik Integratif Hadirkan 2 Dokter Spesialis Anak
Kamis, 04 Jan 2024, 15:31:45 WIB Oleh : Mira Habibah 698 View
Air Distilasi, Inovasi Pengolahan Tanaman Obat Karya Siswa SMPN 7 Purwakarta
Rabu, 03 Jan 2024, 15:31:45 WIB Oleh : Mira Habibah 499 View
Kelompok Kerja Guru Kiarapedes Gelar Bincang Asyik Terkait Fitur Baru PMM

Tuliskan Komentar
INSTAGRAM TIMELINE