Disdik Purwakarta Jadi Role Model Inspirasi Kebijakan Pendidikan Gorontalo

Rabu, 09 Nov 2022 | 12:46:09 WIB - Oleh Nurdin Cahyadi | Dibaca 628


Disdik Purwakarta Jadi Role Model Inspirasi Kebijakan Pendidikan Gorontalo
   

Disdik.purwakartakab.go.id – Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Purwakarta Dr. H. Purwanto bersama keluarga besar Dinas Pendidikan Kabupaten berkesempatan menyambut baik kedatangan Dr. H. Marten A. SE., M.Ec.Dev (Wali Kota Gorontalo), Rabu (09/11), di Bale Yudhistira.

Kedatangan Wali Kota Gorontalo Dr. H. Marten beserta Guru dan Kepala Sekolah asal Gorontalo itu dalam rangka Studi Tiru Pendidikan Anti Korupsi di Kabupaten Purwakarta.

Dalam sambutannya, Dr. H. Marten mengatakan, Kabupaten Purwakarta  menginspirasi pihaknya. Adapun agenda kunjungan ke Purwakarta adalah dalam rangka peningkatan kapasitas bagi kepala sekolah, lebih khusus terkait implementasi Pendidikan Anti Korupsi.

"Kami pilih Purwakarta, disini setelah kita lakukan diskusi terus dengan KPK maka kami di sarankan belajar studi tiru ke Purwakarta. Ini menjadi suatu pelajaran penting bagi kami untuk kami terapkan di Gorontalo. Pendidikan Anti Korupsi ini penting untuk kita terapkan melalui mata pelajaran di sekolah dan dalam kehidupan sehari-hari membentuk karakter baik bagi anak-anak untuk masa depan.
Kami berharap agar kabupaten purwakarta Melalui Dinas Pendidikan dapar memberikan data atau bahan Pendidikan Anti Korupsi," katanya.

Di tempat yang sama, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Purwakarta. Dr. H. Purwanto dalam kesempatan paparannya mengatakan, Disdik Purwakarta punya Tim Pengembang untum membantu melaksanakan kebijakan pendidikan.

"Tim inilah yang bekerja, mulai dari perencanaan hingga evaluasi praktek kebijakan pendidikan di Kabupaten Purwakarta," begitu ungkapnya. (NC/Red)



Senin, 07 Nov 2022, 12:46:09 WIB Oleh : Nurdin Cahyadi 565 View
Purwanto Tegaskan Bakal Rajin Evaluasi Pelaksanaan Kebijakan Disdik di Setiap Sekolah
Kamis, 03 Nov 2022, 12:46:09 WIB Oleh : Nurdin Cahyadi 984 View
PGRI Kabupaten Purwakarta Gelar Seminar Parenting
Rabu, 02 Nov 2022, 12:46:09 WIB Oleh : Nurdin Cahyadi 950 View
MGMP Bahasa Sunda Gelar Seminar, Bahas Urgensi Membangkitkan Kesadaran Terhadap Bahasa Daerah

Tuliskan Komentar
INSTAGRAM TIMELINE