Olah Raga Dan Mewarnai Gambar Terlihat Dalam MPLS SDN 2 Bunder

Kamis, 20 Jul 2023 | 18:56:24 WIB - Oleh Mira Habibah | Dibaca 789


Olah Raga Dan Mewarnai Gambar Terlihat Dalam MPLS SDN 2 Bunder
   

Hari ketiga masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) SDN 2 Bunder, Kamis (20/7) di isi dengan kegiatan olah raga serta mewarnai gambar  setelah serangkaian kegiatan seperti upacara pembukaan, pengenalan lingkungan, materi, diberikan pada hari- hari sebelumnya yang dilaksanakan Sejak mulai hari Senin lalu. 

Peserta didik baru pun terlihat senang, riang mengikuti jalannya kegiatan. Seperti yang diutarakan, Gibran, Dede dan Clarissa. 

"Senang punya banyak teman baru, gurunya baik juga sabar". Ungkap Clarissa yang diamini oleh Dede dan Gibran. 

"Sama bu guru, lanjut Clarissa, diajak muter- muter sekolah, dikasih tau mana kepala sekolah, mana guru, mana kakak kelas, Mushola,  semua dikasih tau, termasuk semua kegiatan sekolah", terangnya.

Dengan hadirnya murid baru, kepala sekolah SDN 2 Bunder, Hj. Aidah M menunjukkan rasa syukur bahagianya serta berharap diberi kekuatan dalam mengemban amanah.

"Ini amanah, sebagai abdi negara yang bertugas dalam mencerdaskan kehidupan berbangsa, semoga kami semua yang ada di sini diberikan kekuatan, kesehatan, untuk dapat mengemban amanah dengan baik". Tutur Ibu Aidah.

Kepala sekolah Aidah Pun mengucapkan terima kasihnya atas kepercayaan masyarakat untuk mendidik putra-putrinya.

"Terima kasih kami sampaikan kepada masyarakat yang telah mempercayakan putra-putrinya untuk kami bimbing, kami didik, kamipun akan terus juga belajar meningkatkan kompetensi kami agar dapat maksimal dalam proses kegiatan belajar mengajar. Untuk anak- anak baru khususnya, selama MPLS ini mereka yang penting senang, riang saja dulu, beradaptasi, mengenal lingkungan sekolah, jadi kegiatannya seperti main- main saja", Jelasnya.

Meskipun demikian, Aidah juga mengutarakan jika keberhasilan pendidikan hanya akan berhasil jika semua bahu membahu mendukung. 

"Suksesnya pendidikan bukan hanya tugas sekolah, tetapi peran orang tua serta masyarakat sangat menentukan, karena waktu anak- Anak itu lebih banyak dirumah. Jadi, dukungan orang tua untuk mengawasi anak mulai dari belajar, bermain serta lainnya juga harus diperhatikan selama dirumah". Pungkasnya. 

Kegiatan masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) berlangsung sejak sejak Senin (17/7) sampai dengan Jum'at, (21/7). Dan untuk hari terakhir MPLS di SDN 2 Bunder akan diisi dengan melakukan kegiatan Pramuka sebagai ekskul wajib bagi semua peserta didik. (MDI).



Kamis, 20 Jul 2023, 18:56:24 WIB Oleh : Mira Habibah 716 View
Purwanto Jadi Narasumber Kampanye Sekolah Sehat Kemendikbud
Rabu, 19 Jul 2023, 18:56:24 WIB Oleh : Mira Habibah 1230 View
Gala Siswa Indonesia (GSI) Tingkat Kabupaten Tahun 2023, Kecamatan Purwakarta Juara!
Selasa, 18 Jul 2023, 18:56:24 WIB Oleh : Mira Habibah 571 View
MPLS Hari Kedua: SMPN 1 Bungursari Lakukan Membaca Senyap

Tuliskan Komentar
INSTAGRAM TIMELINE