MPLS SMPN 1 Darangdan, Tanti: Saling Menyayangi Dan Menghargai

Jumat, 21 Jul 2023 | 18:39:44 WIB - Oleh Mira Habibah | Dibaca 555


MPLS SMPN 1 Darangdan, Tanti: Saling Menyayangi Dan Menghargai
   

Rangkaian kegiatan masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) di SMPN 1 Darangdan telah dilaksankan. Untuk hari ini, Jumat (21/7/2023), para peserta didik baru serta yang lainnya mengikuti kegiatan pramuka sebagai ekskul wajib.
Terlihat para peserta didik mengikuti rangkaian kegiatan dengan semangat dan sukacita. 

"Pertama kami diajak untuk upacara pembukaan menyambut murid baru.  Kemudian kita diberi materi- materi tentang apa saja kegiatan yang ada sekolah gitu termasuk kegiatan ekskul yang ada disekolah. Besoknya diajak keliling ke lingkungan sekolah terus berkenalan dengan teman-teman lain khususnya dari sekolah-sekolah yang sebelumnya di SD lain, lanjut kemudian diperkenalkan juga dengan kepala sekolah, guru, penjaga sekolah, tukang kebun dan semuanya". Terang Tanti Siti Nurmin woretma, salah satu siswi baru yang sedang mengikuti MPLS.

Sebagai murid baru, Tanti mengaku senang karena teman, kakak kelas, guru serta lainnya semua baik ramah sabar dan perhatian.

"Senang semuanya baik,  teman-teman semua baik, guru juga yang lainnya semuanya baik. Saya merasakan sendiri jika di sini tidak ada saling bully- bully gitu, tidak ada saling ejek, semua saling menghargai, menyayangi satu dengan lainnya". Bener Tanti.

"Karena semua, lanjut Tanti, merasa senang, saya yakin Minggu depan semua khususnya anak baru sudah siap menerima pelajaran, karena meskipun baru seminggu saya dan teman- teman merasa tidak asing lagi disekolah baru ini". Tandasnya. 

Tanti yang bercita-cita menjadi Polwan dari keturunan pasangan Papua- Sunda ini, mengatakan jika ingin berprestasi baik dari akademik non akademik.

"Saya punya cita- cita menjadi Polwan. Untuk itu saya harus sehat dan banyak belajar. Ingin berprestasi baik dari mata pelajaran umum atau olah raga, ingin buat harum nama sekolah. Untuk olah raga saya senang dengan futsal". Pungkas Tanti. (MDI)



Jumat, 21 Jul 2023, 18:39:44 WIB Oleh : Mira Habibah 485 View
Peran Keluarga Dan Lingkungan, SDN 1 Darangdan: Sangat Menentukan
Jumat, 21 Jul 2023, 18:39:44 WIB Oleh : Mira Habibah 507 View
Orang Tua Memantau Kegiatan MPLS SMPN 2 Purwakarta Melalui Media Sosial Sekolah
Kamis, 20 Jul 2023, 18:39:44 WIB Oleh : Mira Habibah 856 View
Sukseskan Generasi!, SMPN 2 Plered: Bimbingan, pengawasan dan Doa

Tuliskan Komentar
INSTAGRAM TIMELINE