PELATIHAN PEMBELAJARAN SEKOLAH BERBASIS IT

Kamis, 17 Okt 2019 | 10:38:34 WIB - Oleh Nurdin Cahyadi | Dibaca 4313


PELATIHAN PEMBELAJARAN SEKOLAH BERBASIS IT
   

Disdik.purwakartakab.go.id -- Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Purwakarta melalui Bidang Pendidikan Dasar selenggarakan pelatihan pengembangan sekolah berbasisi Informasi Teknologi (IT).

 

Pelatihan tersebut untuk sekolah piloting yang terdiri dari SMPN 1 Purwakarta, SMPN 2 Purwakarta, SMPN 5 Purwakarta, SMPN 6 Purwakarta dan SMPN 7 Purwakarta.

 

Kegiatan ini fasilitatornya melibatkan Musyawarah Guru Mata Pelajaran Teknologi Informasi Komunikasi (MGMP TIK) dalam rangka penguatan implementasi pembelajaran abad 21 yang mensinergikan teknologi sebagai media dan sumber pembelajaran yang menarik, menyenangkan dan bermutu.

 

Dari amatan langsung dilokasi acara dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Purwakarta H. Purwanto, M.Pd dalam sambutannya mengatakan bahwa guru-guru harus mampu memanfaatkan teknologi dalam setiap pembelajaran. Kedepan seluruh sekolah di Kabupaten Purwakarta harus menerapkan informasi teknologi karena ini menjadi kebutuhan dimasa kini, tantangan jaman yang semakin komplek membutuhkan guru yang piawai menggunakan teknologi untuk kepentingan peningkatan mutu pendidikan.

 

Ditempat yang sama Dede Supendi Kepala Seksi Kurikulum dan Penilaian mengatakan peserta pelatihan adalah guru-guru seluruh mata pelajaran kelas VII sebanyk 50 orang dari 5 sekolah piloting. Guru-guru yang telah dilatih wajib mengimplementasikan hasil pelatihannya dalam kegiatan belajar mengajar sehari-hari. Setelah pelatihan ini dilakukan pendampingan oleh fasilitator dr MGMP TIK setelah pendampingan lalu dilakukan monitoring dan evaluasi oleh pemgawas pembina sekolah masing-masing.

 

Masih menurut Dede, Materi yang dilatihkan diantaranya Pembelajaran E-Leraning melalui kelas virtual (Edmodo), Pembuatan kelas virtual edmodo, membuat kelas, dan membuat soal, Powtoon, Praktek powtoon, Penguatan CBT (offline) untuk ulangan harian PAT dan PAS, dan simulasi penguatan CBT untuk ulangan harian, PAS dan PAT. (*)



Jumat, 04 Okt 2019, 10:38:34 WIB Oleh : Nurdin Cahyadi 5151 View
SMPN 8 PURWAKARTA DEKLARASIKAN SEKOLAH RAMAH ANAK
Senin, 30 Sep 2019, 10:38:34 WIB Oleh : Nurdin Cahyadi 4949 View
SMPN 10 PURWAKARTA DEKLARASI SEKOLAH RAMAH ANAK
Senin, 23 Sep 2019, 10:38:34 WIB Oleh : Nurdin Cahyadi 2563 View
SMPN 1 TEGALWARU MENJUARAI RED CROSS HIKING COMPETITION SE-TATAR NUSANTARA

Tuliskan Komentar
INSTAGRAM TIMELINE