image

Mira Habibah

22 April 2025

83x Dilihat
SMPN 3 Darangdan Gelar Turnamen Bentuk Apresiasi Pembelajaran
Sebagai apresiasi kegiatan olahraga dan kearifan lokal bahasa Sunda, khususnya di korwil VII Darangdan-Bojong, SMPN 3 Darangdan Kabupaten Purwakarta menggelar Spentida Cup III dengan mengadakan turnamen Futsal, Voly dan Cerdas-Cermat bahasa Sunda untuk tingkat SD. 

Dimulai serta dibuka pada Senin (21/4) Ratusan siswa-siswi terbaik dari utusan 15 SD terdekat menunjukan kemampuan terbaiknya. 

"Selain lebih memperkenalkan program sekolah, SMPN 3 Darangdan, kami juga mencari bibit-bibit berprestasi, sesuai dengan bakat dan minat para peserta didik". Ungkap Agus Mulyana, kepala SMPN 3 Darangdan, Selasa (22/4). 

"Dihari kedua ini, lanjut kepsek Agus, masih berlangsung babak penyisihan, untuk bidang yang kami turnamenkan, sampai hari Rabu kemungkinan masih berlangsung babak penyisihan" jelasnya. 

Ada berbagai macam apresiasi yang telah disiapkan dalam Spentida Cup tersebut. Mulai dari piagam, piala, hingga uang pembinaan kepada semua pemenang. 

"Final akan berlangsung hari Kamis (24/4), dan semua juara kita telah persiapkan apresiasinya. Kalau untuk pemenang, saya rasa semua yang dikirim kemari adalah pemenang, semua adalah yang terbaik yang dikirim oleh sekolah masing-masing". Pungkas kepsek Agus. (MDI)

Bagaimana Kesan Anda?

Berikan suara Anda untuk membantu kami meningkatkan pengalaman pengguna.

Sangat Buruk

Sangat Buruk (0%)

Buruk

Buruk (0%)

Cukup

Cukup (0%)

baik

Baik (0%)

Sangat baik

Sangat Baik (100%)