image

Admin Dinas Pendidikan

29 Oktober 2021

1510x Dilihat
SMPN 3 Babakan Cikao Gelar Workshop Kompetensi Guru Abadi 21 Berbasis TdBA

Disdik.purwakartakab.go.id – Jajaran manajemen UPTD SMPN 3 Babakan Cikao melaksanakan workshop peningkatan kompetensi guru abad 21 berbasis Tatanen di Bale Atikan, Rabu (27/10), di aula sekolah.

Kegiatan itu diikuti oleh seluruh warga sekolah. Sementara, hadir sebagai narasumber, antara lain Nurdin Cahyadi, S.Kom dan Patoni, M.Pd, fasilitator dari Self Learning Institute.

Dalam sambutannya, Kepala sekolah UPTD SMPN 3 Babakan Cikao, Ayi Tatang mengatakan bahwa pengelolaan sekolah harus berangkat dari perspektif multi-dimensi, baik itu sains maupun seni.

"Bapak-ibu semuanya wajib mengikuti rangkaian kegiatan sampai selesai. Jangan ada yang keluar masuk. Sebab, seluruh seluruh materi akan di-diseminasikan, dari mulai Konsep Dasar Tatanen di Bale Atikan di hari pertama, kemudian di hari kedua ada materi desain pembelajaran dan hati ketiga Teknik Lingkungan," katanya.

Lebih lanjut, ia menuturkan salahsatu target praktek TdBA yang perlu diterapkan di lingkungan sekolah.

"Sebelumnya, kontur tanah kita ini adalah tanah urugan, sehingga ada pergeseran tanah kemudian merusak kontur bangunan. Setelah mengikuti Workshop ini kita warga sekolah bisa melaksanakan program Tatanen di Bale Atikan sebagaimana mestinya," ungkapnya. (NC/Red)

Bagaimana Kesan Anda?

Berikan suara Anda untuk membantu kami meningkatkan pengalaman pengguna.

Sangat Buruk

Sangat Buruk (0%)

Buruk

Buruk (0%)

Cukup

Cukup (0%)

baik

Baik (0%)

Sangat baik

Sangat Baik (100%)