image

Admin Dinas Pendidikan

31 Juli 2024

1246x Dilihat
SMPN 2 Plered Sekolah Penggerak Ciptakan Transformasi

SMPN 2 Plered salah satu sekolah penggerak jenjang SMP di Kabupaten Purwakarta terus bergerak melakukan transformasi, salah satu tranformasi yang dilakukan adah digitalisasi majalah karya guru dan siswa. Hasil pembelajaran dalam bentuk karya siswa dikompilasi menjadi majalah digital. 

Menurut Tintin Supriatin, M.Pd. awalnya karya guru yang dikristalisasi menjadi majalah bulanan, dari sini memantik para siswa sehingga muncul ekskul jurnalistik. 

Majalah yang terbit bulanan tersebut hasil kolaborasi guru, tenaga kependidikan dan siswa yang diberi nama Media (Majalah Edukasi Digital Plered Dua).

Sampai saat ini sudah menerbitkan 10 edisi. Adapun sajiannya terdiri dari laporan kegiatan aktivitas sekolah, Ruang Luterasi, Tips and Triks tentang pembelajaran, karya siswa dan karya guru. Majalah Digital tersebut dapat diakses melalui link berikut: https://fliphtml5.com/bookcase/ccetp/ 
[DSP]

Bagaimana Kesan Anda?

Berikan suara Anda untuk membantu kami meningkatkan pengalaman pengguna.

Sangat Buruk

Sangat Buruk (0%)

Buruk

Buruk (0%)

Cukup

Cukup (0%)

baik

Baik (0%)

Sangat baik

Sangat Baik (100%)