28 Januari 2019
Disdik.purwakartakab.go.id -- Pelajar SMP Negeri 1 Tegalwaru Purwakarta raih piala Kompetisi Scout Competition (Kompetisi Pramuka : Red) antar SMP/MTs yang digelar setiap tahun oleh SMA PGRI 1 Subang.
Keterangan tersebut disampaikan Tedi, Pembina sekaligus Kepala Bidang Kesiswaan SMPN 1 Tegalwaru, Sabtu (26/01) lalu, melalui sambungan telepon. Dia menuturkan, siswanya berprestasi di sejumlah mata lomba "Scout Competition".
"Para siswa SMP Negeri 1 Tegal Waru berhasil memperoleh prestasi di LBBT Rangking 7, Hasta Karya Rangking 8, Scout Idol Rangking 10, Scout Intelejen Rangking 9, Vionering Rangking 9. Rangking tersebut mereka dapat dari total 45 sekolah di Jawa Barat yang ikut di kompetisi tersebut," runutnya.
Terpisah, Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Tegal Waru, H. Iwan menyampaikan apresiasi terhadap prestasi yang diperolah para siswa. Dia mengatakan, prestasi siswa tidak lepas dari penerapan pola pendidikan berkarakter di lingkungan sekolahnya.
"Sekolah kami memiliki Visi terwujudnya siswa berlandaskan iman dan taqwa cerdas terampil dan berakhlakul karimah. Kegiatan-kegiatan sekolah, baik akademis maupun non-akademis terus kami tingkatkan. Segalanya dimulai dari pendidikan kedisplinan anak, dari mulai sebelum masuk kegiatan belajar mengajar diisi dengan pembiasaan keagamaan yakni shalat duha berjamaah kemudian ceramah anak maupun dari guru agama, dan literasi," jelasnya.
Dia melanjutkan, ke depan dirinya berencana mengembangkan sebelas ekstra-kurikuler (ekskul) untuk mengembangkan minat dan bakat siswa.
"Ke depan, saya berencana mengembangkan 11 ekskul di sekolah kami sebagai upaya untuk mengembangkan minat dan bakat siswa," pungkasnya. (NC/Red)