image

Admin Dinas Pendidikan

05 September 2021

1718x Dilihat
Isyarat Corona


Oleh: Ambu Firaz
(Guru PAI MDTA Nurul Yaqin Bungursari)

Rasanya semakin dekat
Terbatas, menabung rindu kembali
Rasanya semakin pekat
Terbatas, memupuk sabar hingga banyak

Khawatir bukan karena virus bernama corona itu menghantui
Khawatir bukan karena pandemi belum berakhir 
Namun saat ayah kehilangan arah – Ibu kehilangan nurani 
Saat anak merengek minta ditemani – meminta sabar karena ia belum mengerti 

Bukankah, al ummu madrosatul uula
Figur pemberani yaitu ayah
Biarkan rumah tempat pulang ternyaman

Menjadi telinga saat mendengar
Mulut saat menasihati
Rangkulan hangat sebagai peluk maaf memaafkan

Isyarat Corona, 
Mendekat dengan yang terdekat
Menjauh untuk menanam temu syahdu
Indonesiaku, Indonesia kita
Anak kalian, anakku jua

Cibening, 17 September 2020

Bagaimana Kesan Anda?

Berikan suara Anda untuk membantu kami meningkatkan pengalaman pengguna.

Sangat Buruk

Sangat Buruk (0%)

Buruk

Buruk (0%)

Cukup

Cukup (0%)

baik

Baik (0%)

Sangat baik

Sangat Baik (100%)