Pendidikan_Kita - Di Hari Jadi Kabupaten Purwakarta Tahu 2025, Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Purwakarta meraih prestasi membanggakan dengan meraih predikat Terbaik ke-2 Penilaian Indeks Reformasi Birokrasi Perangkat Daerah Kabupaten Purwakarta Tahun 2024.
Penghargaan diberikan langsung kepada Plt. Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Purwakarta, Sadiyah, M.Pd pada peringatan HUT Purwakarta di Taman Pasanggarahan Padjajaran, Jum'at (18/07/2025).
Pada penilaian Indeks Reformasi Birokrasi Perangkat Daerah Kabupaten Purwakarta Tahun 2025, Disdik Purwakarta berhasil meraih nilai 88,05.
Sadiyah menyampaikan raihan yang diperoleh oleh Disdik Purwakarta tidak lepas dari kerja baik Kabid, Kasi, Kasubag, Pejabat Fungsional dan seluruh pegawai dinas pendidikan sehingga bisa menyajikan seluruh dokumen data yang disyaratkan dalam penilaian RB.
"Prestasi karena kerja kolaborasi" demikian ucap Sadiyah.
Selamat untuk Disdik Purwakarta